Home > EKONOMI & BISNIS > Jumlah Pelanggan Baru PLN Jateng Dan DIY 2017 Meningkat 466.822

Jumlah Pelanggan Baru PLN Jateng Dan DIY 2017 Meningkat 466.822

SEMARANG[Kampusnesia] – Pelanggan baru listrik PLN di JKateng dan DIY selama tahun lalu mencapai 10.741.660 pelanggan, mengalami kenaikan 466.822 pelanggan dibanding tahun sebelumnya, seiring dengan upaya peningkatan pelayanan yang lebih baik terus dilakukan persero

Deputi Manager Komunikasi Hukum dan Administrasi PLN Distribusi Jateng dan DIY Hardian Sakti Laksana mengatakan sepanjang tahun lalu jumlah pelanggan baru rumah tangga di wilayahnya meningkat 2,71%,  dibandingkan tahun sebvelumnya.

Rasio Elektrifikasi ini, lanjutnya, terus meningkat, mengingat PLN selama 2017 melakukan agresif pemasaran door to door kepada masyarakat, terutama mereka rumahnya yang belum terpasanag listrik.

“Hingga saat ini pelanggan rumah tangga di wilayah PLN Distribusi Jateng dan DIY mencapai sebanyak i 9.948.614 pelanggan dari jumlah total rumah tangga sesuai data BPS jateng dan DIY 10.398.728,” ujarnya.

Menurutnya, persero berhasil menekan angka susut jaringan menjadi hanya 5,96% dengan aspek teknis meliputi penambahan jalur/penyulang baru, perbaikan dan penyeimbangan beban jaringan listrik, penambahan trafo, serta dalam aspek Non-Teknik di antaranya penertiban aliran listrik (P2TL).

Upaya tim gangguan listrik selama 2017, dia menambahkan telah mampu menghasilkan  penurunan 2,75 kali/100 kms, hingga rata-rata angka gangguan penyulang (listrik padam) 2017 mencapai 6,55 kali/100 kms. Jumlah itu menurun dibandingkan dengan  2016 yang mencapai  9,3 kali/100 kms.

Dia menuturkan untuk penjualan listrik selama 2017 mencapai  25.126 GWH, mengalamaai pertumbuhan 3,1% dibanding  2016. Bahkana PLN berusaha terus menyambung sebanyak mungkin, sesuai SOP untuk  meningkatkan penjualan tenaga listrik. (rs)

 

* Artikel ini telah dibaca 234 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *