Home > HEADLINE > Sasongko Tedjo Jabat Plt Ketua Umum PWI Pusat Gantikan Tugas Margiono

Sasongko Tedjo Jabat Plt Ketua Umum PWI Pusat Gantikan Tugas Margiono

SEMARANG(Kampusnesia) – Sasongko Tedjo ditetapkan sebagai Pelaksana Tugas Ketua Umum ( Plt  Ketum) PWI Pusat melanjutkan tugas Margiono yang kini non aktif, karena menjadi Calon Bupati (Cabup) Tulung Agung Jatim dalam Pilkada serentak Juni mendatang.

Alih tugas dari Margiono kepada Sasongko ditetapkan dalam Rapat Pleno  PWI Pusat yang berlangsung seusai resepsi Hari Pers Nasional (HPN) 2018, di Padang Sumatera Barat akhir pekan lalu.

“Ya saya diamanati untuk mengemban tugas Plt Ketum PWI, pak Margiono non aktif karena telah ditetapkan sebagai Calon Bupati Tulung Agung oleh KPU setempat,” ujar Sasonngko di Semarang, Selasa (13/2).

Menurutnya,tugas sebagai Plt Ketum PWI tidak terlalu lama hingga Kongres PWI yang dijadwalkan akan digelar mendatant. Namun, belum dapat dipastikan waktu dan tempatnya.

Pendidikan, lanjutnya, merupakan program unggulan PWI Pusat dibawah kepemimpinan Margiono. Program ini akan dituntaskan. Program UKW dan Sekolah Jurnalisme Indonesia (SJI) juga akan terus dikembangkan untuk ke depan.

Penggantian Ketum PWI dengan cara seperti ini pernah dilakukan PWI  35 tahun sebelumnya, yakni saat Harmoko ditunjuk Presiden Soeharto saat itu menjadi Menteri Penerangan, posisinya sebagai Ketum PWI digantikan Atang Ruswita yang ketika itu, sebagai Ketua Bidang Organisasi ditunjuk sebagai Plt Ketum PWI hingga berlangsungnya kongres.

Sama seperti sekarang, Sasongko sebagai Ketua Bidang Organisasi langsung diamanati sebagai Plt Ketum PWI hingga berakhir pada Kongres mendatang.

“Kita ikuti mekanisme yang pernah ditempuh, tidak apa kan, ini juga amanat,” tuturSekjen PWI Pusat, Hendry Ch Bangun.  (smh)

* Artikel ini telah dibaca 546 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *