Home > HEADLINE > Egy Maulana Vikri Berhasil Ikuti Kompetisi Sepak Bola Eropa Dan Siap Bela Tim Indonesia

Egy Maulana Vikri Berhasil Ikuti Kompetisi Sepak Bola Eropa Dan Siap Bela Tim Indonesia

JAKARTA[Kampusnesia] – Egy Maulana Vikri, atlet muda sepakbola Indonesia yang baru saja menandatangani kontrak profesional dengan salah satu klub liga utama sepak bola Polandia, Lecia Gdansk siap membela tim merah putih jika suatu saat dibubutuhklan untuk berlaga di lapangan hijau membela PSSI.

Vikri juga diundang Presiden RI Ir Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka Jakarta, akhir pekan lalu.

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden RI dalam siaran pers menyebutkan pertemuan Presiden Jokowi dengan Vikri untuk memberikan dukungan penuh agar terus berprestasi setinggi-tingginya, sehingga membuat Indonesia bangga.

“Saya merasa bangga dan senang sekali bisa diundang Presiden di Istana, “ ujar Vikri setelah bertemu dengan Jokowi di di ruang Kredensial Istana Merdeka itu.

Menurutnya, Jokowi memberikan nasehat agar tidak cepat berpuas diri dan besar kepala. Jangan lupa selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala sesuatu yang sudah diberikan dan jangan cepat merasa puas selama peluang untuk maju masih terbuka, meski sesempit apapun peluang itu harus dimanfaatkan.

Kesempatan dapat berkarier di luar negeri, lanjutnya, sangat membanggakan Jokowi bersama rakyat Indonesia, sehingga suatu saat tim sepak bola Indonesia memangilnya untuk bergabung, semuanya sudah siap membela merah putih dan mengenakan kaos berlaga Garuda didadanya.

Tidak hanya siap, dia menambahkan wajib membela Indonesia, sebagaimana tekad yang dimiliki para atlet olah raga nasional yang berkarir di mancanegara selalu siap dipanggil ibu pertiwi untuk membela merah putih di lapangan.

“Bagaimanapun juga saya tetap 100 Indonesia, sehingga kalau tim nasional memanggil saya untuk berlaga dalam berbagai kejuaran atau turnamen, saya selalu siap bergabung,”ujarnya.

Menteri Negara Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi yang mendampingi Vikri mengatakan saat ini Kemenpora memberikan perhatian besar terhadap perkembangan olah raga sepak bola dikalangan anak-anak usia dini.

“Kami berharap ada partisipasi masyarakat, klub-klub sepak bola di Indonesia yang diharapkan dapat memiliki akademi sepak bola yang berkualitas sebagaimana klub-klub sepak bola di luar negeri, sehingga harapan Jokowi agar muncul Egy-Egy baru yang berkesempatan berkarier di luar negeri bisa secepatnya terealisasi, “ tutur Imam Nahrawi.

Menurutnya, keberhasilan Egy Vikri Maulana menembus kompetisi sepak bola Eropa, merupakan salah satu berkah keberhasilan pembinaan sepak bola di tanah air yang dilakukan sejak dini dan mendapat dukungan luas dari berbagai pihak. (smh)

* Artikel ini telah dibaca 95 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *