Home > HEADLINE > Besan Presiden Jokowi Meninggal Dunia Di RS Moewardi Solo

Besan Presiden Jokowi Meninggal Dunia Di RS Moewardi Solo

SOLO[Kampusnesia] –  Kabar duka, besan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Didit Supriyadi (53) meninggal dunia, Selasa (3/4) sekitar pukul 09.00 WIB di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Moewardi, Solo.

Didit merupakan ayah dari Selvi Ananda, istri Gibran Rakabuming yang merupakan anak sulung Presiden Jokowi.

Menurut keterangan kakak ipar Presiden Jokowi, Haryanto, sebelum meninggal almarhum sempat dirawat di RSUD Dr Moewardi, beberapa hari karena sakit.

Suasana rumah duka keluarga besan Jokowi, di Harmony 2 Kutai Residence Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, sudah mulai di pasang tenda dan kursi dan pengiriman karangan bunga juga mulai berdatangan, termasuk dari mantan Kapolda Jateng.

Ayah dari Selvi Ananda ditekahui beberapa waktu lamanya sakit dan mendapat perawatan di rumah sakit. Bahkan Jokowi juga menyempatkan diri membezuk besannya saat berada di Solo beberapa hari lalu.

Keterangan dari pihak keluarga Jokowi yang diwakili oleh Haryanto membenarkan jika mertua Gibran Rakabuming Raka meninggal pagi tadi. “Iya benar, Pak Didit meninggal tadi pagi di RSUD Moewardi. Sakitnya apa, saya belum dapat info. Biar nanti keluarga yang memberikan keterangan,” tuturk Haryanto di rumah duka Perumahan Harmony Kutai Residence 2 Blok B Jalan Kutai Tengah RT 004/ 016 Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Selasa (3/4).

Haryanto yang biasa dipanggil Anto menuturkan Pak Jokowi sempat menengok saat masih dirawat di rumah sakit beberapa hari lalu.

Presiden Jokowi Saat Menyempatkan Membezuk Besannya Ketika Berada Di RSUD Moewardi Solo Beberapa Hari Lalu

Sementara itu, Kasubag Hukum dan Humas RSUD Dr Moewardi Solo, Eko Haryati mengatakan, almarhum sempat dirawat di rumah sakit selama satu bulan, bahkan kondisi kesehatan sempat membaik dan diperbolehkan pulang.

“Tapi dua pekan lalu, Pak Didit masuk kembali ke rumah sakit,” ujarnya.

Sementara di rumah duka juga terlihat kehadiran Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Ribut Hari Wibowo, Waka Polresta, AKBP Andy Rifai dan Dandim 0735/Surakarta, Letkol Inf Ali Akhwan.

Sedangkan dijalan masuk ke rumah duka puluhan petugas dari pihak TNI/Polri terlihat berjaga. Sekitar pukul 12.15 WIB mobil yang membawa jenasah mertua Gibran tiba dirumah duka. Menurur rencanana Presiden Jokowi dijadwalkan hadir ke rumah duka untuk melayat sore nanti. (rs)

* Artikel ini telah dibaca 364 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *