SEMARANG[Kampusnesia] – Nilai-nilai kebangsaan dewasa ini semakin luntur akibat arus globalisasi dan teknologi yang semakin massif, sehingga pemantapan nilai-nilai kebangsaan harus menjadi suatu kebutuhan bagi bangsa ini untuk membangun karakter Pancasila.
Gubernur Lemhannas RI Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo mengatakan penguatan pemahaman nilai-nilai kebangsaan merupakan kebutuhan mutlak, agar bangsa ini tidak terjebak kegembiraan demokrasi yang justru bergerak menjauh dari Pancasila sebagai jati diri bangsa.
Bagi Lemhannas, lanjutnya, berbagi dan memberikan pencerahan terkait pemahaman nilai-nilai kebangsaan menjadi hal yang akan terus dilakukan dan ini dimulai dari tokoh masyarakat.
Agus mengatakan hal itu usai membuka kegiatan ”Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi kalangan Kalangan Birokrat, Akademisi, Tokoh Masyarakat, TNI, dan Polri di Jateng”, yang diselenggarakan di Hotel Patra Semarang, Selasa (17/4).
Kegiatan yang diikuti 100 peserta ini akan berlangsung dari l 17 April dan berakhir pada tanggal 24 April 2017 mendatang.
“Jadi, para peserta ini nantinya dapat menjadi agen perubahan di tengah-tengah masyarakat dimana mereka tinggal,” ujarnya Agus.
Dengan demikian, Agus mengajak para peserta untuk memanfaatkan kesempatan ini sebagai momentum perenungan dan introspeksi diri, terhadap wawasan kebangsaan, merefleksikan pentingnya nilai-nilai luhur bangsa.
“Bahkan saat ini kita masuk dalam tahun politik dimana masyarakat perlu disadarkan kembali persespsinya tentang negara kita dengan perbedaan, suku, agama dan adat istiadat,” tuturnya.
Salah satu peserta Badar S dari organisasi Pemuda Pancasila Pusat menuturkan keikutsertaan dalam kegiatan ini diharapkan ke depan dapat mengaplikasikan nilai-nilai kebangsaan sesuai dengan peran dan posisinya masing-masing di masyarakat.
“Ini seperti gemblengan bagi kami untuk lebih memahani arti hidup berkebangsaan dengan dasar Pancasila,” tuturnya.
Sementara itu, Plt Gubernur Jawa Tengah Heru Sudjatmoko mengatakan Jawa Tengah selama ini di kenal sebagai Bentengnya Pancasila untuk itu dengan acara Lemhannas RI, Pemerintah Jawa Tengah mengapresiasi dan berterima kasih.
“Kami mengpresiasi dengan di selenggarakan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan oleh Lemhannas RI,lebih lanjut Jawa Tengah dikenal sebagai Bentengnya Pancasila. Karena itu tidak cukup dengan perkataan maupun retorika jadi harus di buktikan,” ujarkata Heru. (rs)