Home > EKONOMI & BISNIS > Lima Produk IKM Demak Semakin Diminati Konsumen

Lima Produk IKM Demak Semakin Diminati Konsumen

DEMAK [Kampusnesia] – Lima produk unggulan yang dikelola kalangan Industri Kecil Menengah (IKM) di wilayah Kabupaten Demak mulai diserbu oleh masarakat konsumen pada saat digelar Bazar Ramadlan 1439 H, di halaman Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian  (Dinakerin) Kabupaten Demak, Rabu (30/5).

Kepala  Disnakerperin Demak Drs Eko Pringgolaksito, M.Si  mengatakan kelima produk IKM yang kini banyak diminati konsumen itu, meliputi IKM pengoalahan ikan, garmen/konveksi, mebel/furniture, industri pengolahan makanan dan industri kerajinan.

“Bazar ramadlan ini digelar untuk mempertemukan produsen dan konsumen, silaturahmi antar pengelola IKM dan ajang promosi sekaligus evaluasi dari serentetan proses upaya mendorong pertumbuhan IKM  di Demak,“ ujar Eko Pringgolaksito seusai pembukaan Bazar Ramadlan 1439 H itu, Rabu (30/5).

Menurutnya, selama ini Dinakerin Demak berupaya keras membina IKM yang bergerak diberbagai sektor agar produk akhirnya memiliki daya saing tinggi, sehingga mampu berkompetisi dengan IKM-IKM lain dari luar daerah.

Dengan demikian, lanjutnya, Disnakerin selain memberikan pembinaan, sekaligus juga mengupayakan mencari partner dan calon pembeli baik level lokal dan regional. Namun pihaknya hanya sampai pada tahap mempertemukan saja, deal-deal dan transaksi tidak ikut campur tangan, semuanya diserahkan mekanisme pasar.

Bupati Demak, HM Natsir dalam sambutan pembukaan bazaar yang diwakili staf ahli Setda Demak Drs Dwi Heru Asyanto mengatakan keberadaan IKM di Demak dinilai sangat penting, karena telah terbukti mampu menggerakkan roda perekonomian daerah sekaligus mampu membuka lapangan kerja.

Terserapnya tenaga kerja  secara langsung  oleh IKM-IKM yang sedang tumbuh itu telah membantu pemerintah  dalam upaya mengatasi pengangguran.  Beberapa item IKM dari Demak telah mampu menembus pasaran nasional bahkan internasional, ini sangat menggembirakan sekali.

Atas prestasi itu, dia menambahkan Pemkab Demak beberapa kali mendapat penghargaan dari pemerintah pusat dan propinsi, karena Pemkab Demak dinilai memiliki keberpihakan yang tinggi terhadap pertumbuhan IKM di daerah.

Capaian ini, lanjutnya, memacu Pemkab Demak  untuk mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang dapat mendorong pertumbuhan IKM-IKM, di antaranya melelui fasilitasi-fasilitasi pelatihan peningkatan SDM, pengembangan usaha, permodalan dan sebagainya.(smh)

 

* Artikel ini telah dibaca 627 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *