SEMARANG[Kampusnesia] – Majlis Ulama Indonesia Provinsi Jawa Tengah (MUI Jateng) akan menggelar multaqa ulama, habaib dan pengasuh pondok pesantren se-Jateng yang dilanjutkan dengan deklarasi pemilu jujur dan adil (jurdil).
Sekretaris MUI Jateng KH Drs Multazam Ahmad MA mengatakan kegiatan multaqa dan deklarasi pemilu jurdil itu akan digelar di Hotel Haris Jl Ki Mangunsarkoro 36 Semarang, Minggu (19/5) mendatang.
Menurutnya, multaqa akan diawali dengan taushiyah Ketua Umum MUI Jateng, KH Dr Ahmad Darodji M Si dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan sholat taraweh berjamaah.
Setelah itu, lanjutnya, peserta multaqo akan mengikuti ceramah dan diskusi dengan Kapolda Jateng Irjen Pol Dr Rycko Amelza Daniel M Si dan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Muchammad Effendi.
Dia menuturkan deklarasi pemilu jurdil oleh ulama, habaib dan pengasuh pondok pesantren se-Jateng akan mengakhiri agenda ini.
Melalui agenda kegiatan ini pula, dia menambahkan diharapkan dapat semakin meneduhkan dan menyejukkan suasana kehidupan masyarakat Jateng ditengah dinamisnya konstalasi politik di Jakarta paska coblosan 17 April lalu
Proses rekapitulasi perolehan suara caleg, DPD dan paslon capres Pemilu 2019 di Jateng memang sudah berakhir dan berjalan sukses beberapa waktu lalu. Namun di ibukota negara, Jakarta ditengah berlangsungnya rekapitulasi nasional muncul kegaduhan.
“Inilah yang perlu kita antisipasi jangan sampai kegaduhan itu meluber ke Jateng, semoga dengan multaqo dan deklarasi pemilu jurdil ini dapat mempertahankan kondusifitas wilayah Jateng,” tuturnya. (smh)