Home > HEADLINE > Prodi Gizi UIN Walisongo-MUI Jateng Sosialisasi Seleksi Auditor Halal

Prodi Gizi UIN Walisongo-MUI Jateng Sosialisasi Seleksi Auditor Halal

SEMARANG[Kampusnesia] – Program Studi Gizi UIN Walisongo Semarang bersama LPPOM MUI Jateng menyelenggarakan diseminasi/sosialisasi Seleksi Auditor Halal LPPOM MUI di ruang  perkuliahan FPK B.1.2 , Jumat ( 17 /1).

Dekan Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) UIN Walisongo Prof Dr Syamsul Ma’arif, MA mengatakan melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatan kompetensi dan profesionalitas lulusan FPK, sekaligus mempersipkan mereka agar bisa bersaing di kancah dunia kerja setelah lulus kuliah.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan bersama ini, mahasiswa harus memahami  UU No 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal (UU JPH) dan PP No. 31 Tahun 2019 tentang JPH yang  berimplikasi berubahnya sistem prosedur dan registrasi sertifikasi halal wajib dan menuntut lebih banyak produk di pasaran untuk diaudit,” ujar Prof Syamsul saat membuka acara itu.

Menurutnya, di sisi lain, lembaga-lembaga pemeriksa mutu halal seperti BPJPH sendiri masih dinilai tidak produktif, sehingga LPPOM masih menjadi satu satunya lembaga pengaudit dan saat ini sedang membutuhkan banyak auditor.

Mahasiswa Prodi gizi UIN Walisongo, lanjutnya, mulai sekarang hendaknya menyiapkan  diri agar kelak setelah lulus dapat menjadi auditor. Potensi dan peluang itu saat ini terbuka lebar-lebar.

Dr H Ahmad Izzudin MAg dosen Fakultas Syariah dan Hukum sekaligus auditor senior LPPOM MUI Jateng menuturkan sosialisasi ini menginformasikan salah satu prospek nyata bagi lulusan Gizi untuk dapat mengambil peran sebagai auditor.

“Selain itu, para alumni juga bisa menjadi auditor internal halal perusahaan-perusahaan besar. LPPOM MUI Jateng berharap melalui kerjasama ini diharapkan ke depan lulusan-lulusan terbaik UIN Walisongo bisa menjadi auditor handal,” tuturnya.

Kegiatan sosialisasi ini juga dihadiri Wakil Dekan III Fakultas Psikologi dan Kesehatan, Moh Arifin Mhum, Kaprodi Gizi Dina Sugiyanti MSi dan dosen Gizi UIN Walisongo Semarang dan para alumni Prodi Gizi UIN Walisongo. (smh)

* Artikel ini telah dibaca 395 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *