Home > EKONOMI & BISNIS > Ika Ansor Jateng Akan Gelar Sarasehan Pengembangan Ekonomi Pesantren

Ika Ansor Jateng Akan Gelar Sarasehan Pengembangan Ekonomi Pesantren

SEMARANG[Kampusnesia] – Ikatan Alumni Pengurus Gerakan Pemuda Ansor  se-Provinsi Jawa Tengah (Ika Ansor Jateng) akan menggelar sarasehan pengembangan ekonomi pesantren di aula kampus Universitas Ivet (Univet) Semarang.

Ketua Ika Ansor  Jateng H Mufid Rahmat mengatakan kegiatan ini akan diikuti 150 peserta  mantan pengurus GP Ansor di berbagai tingkatan di Jateng yang dijadwalkan berlangsung di perguruan tinggi itu pada hari, Sabtu (22/2) mendatang.

“Wakil Gubernur Jateng KH Taj Yasin akan menyampaikan pidato kunci dalam acara ini,” ujar Mufid Rahmat seusai memimpin rapat koordinasi (Rakor) sarasehan, di kampus Univet, Kamis (13/2).

Menurutnya,  dipilihnya tema pengembangan ekonomi  pesantren karena sangat terkait dengan aktifitas para mantan aktifis dan pengurus Ansor di masyarakat.

Sebagian dari mereka, lanjutnya, setelah selesai berkhidmah di salah satu badan otonom  Nahdlatul  Ulama (NU) ini menjadi pelaku usaha, pendidik, pengasuh pondok pesantren , birokrat, TNI/Polri dan menekuni berbagai aktifitas serta profesional.

Dia menambahkan meski sudah tidak menjadi aktifis ormas, sebagian mantan aktifis Ansor di Jateng tetap melakukan aktifitas sosial dan keagamaan yang tidak jauh-jauh dari dunia pesantren dan keummatan.

Agenda sarasehan ini, tutur Mufid Rahmat , sekaligus menjadi forum kangen-kangenan setelah 15 sampai 20 tahun tidak bertemu dalam satu wadah kegiatan.

“Pesantren bagi mantan aktifis Ansor adalah tempat untuk melanjutkan pengabdian kepada bangsa, karena itu lembaga ini perlu didorong dan dikembangkan potensinya, termasuk potensi ekonominya,” tuturnya.

Besar dan strategisnya potensi pesantren dalam menggerakkan ekonomi di lingkungan sekitarnya saat ini belum tertangani secara maksimal, sehingga melalui kegiatan ini Ika Ansor Jateng mencoba untuk menyampaikan berbagai gagasan penguatan ekonomi pesantren. (smh)

* Artikel ini telah dibaca 127 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *