Home > HEADLINE > PSI Semarang Lirik Jurnalis Untuk Diusung Sebagai Calon Kepala Daerah Dalam Pilkada 2020

PSI Semarang Lirik Jurnalis Untuk Diusung Sebagai Calon Kepala Daerah Dalam Pilkada 2020

SEMARANG[Kampusnesia] – DPD Partai Silidaritas Indonesia (PSI) Kota Semarang mulai melirik kalangan insan pers dan akademisi untuk dipromosikan menjadi calon walikota  atau wakil walikota Semarang dalam pilkada 2020 mendatang.

Ketua DPD PSI Kota Semarang, Meli Pangestu mengatakan dari sisi idealisme antara PSI dengan jurnalis maupun insan kampus memiliki kesamaan spirit dalam gerakan untuk memulai perubahan menuju ke arah yang lebih baik.

“Karena itu kami mengambil langkah jemput bola dan nenawarkan kepada insan pers atau kampus agar mendaftar sebagai calon walikota atau wakil walikota Semarang melalui PSI Kota Semarang,” ujar Meli saat bersilaturahmi dengan pengurus Forum Wartawan Pemprov dan DPRD Jawa Tengah di persroom Setda Prov Jateng, Senin (2/12).

Menurutnya, DPD PSI Kota Semarang juga akan melakukan komunikasi politik dengan kalangan akademisi atau kampus untuk diajak bersama-sama membangun Kota Semarang agar lebih baik dari yang sudah ada sekarang ini.

Meski hanya memiliki dua kursi di DPRD Kota Semarang, lanjutnya, PSI manilai bahwa peluang untuk memunculkan pasangan calon (Paslon) kepala daerah di Kota Semarang masih terbuka lebar-lebar.

PSI Semarang sudah melakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai yang diperkirakan akan bersedia diajak untuk memunculkan calon alternatif yang kuat ditengah meningkatnya popularitas calon petahana yakni Hendrar Prihadi.

Dia menambahkan masih terbukanya peluang itu bisa dilihat adanya partai-partai yang belum secara resmi merapat ke incumbant. Saat ini proses pendekatan masih berlangsung, diperkirakan PSI akan bisa menggandeng mitra, sehingga dapat memenuhi syarat 10 kursi dari mitra koalisi untuk bisa mengusung Paslon.

Bersama Paslon yang akan diusung dan mitra koalisi, PSI akan meyakinkan kepada publik bahwa di Semarang ada calon alternatif yang memiliki kapabelitas, kapasitas dan kualitas  bagus, sehingga layak untuk didukung menjadi walikota atau wakil walikota dalam pilkada tahun depan.

“Kami menanti kiprah nyata jurnalis dan insan kampus yang berkeinginan melakukan perubahan ke arah yang lebih baik melalui pilkada, silahkan daftar lewat PSI,” tuturnya.  (smh)

* Artikel ini telah dibaca 246 kali.
Kampusnesia
Media berbasis teknologi internet yang dikelola oleh Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *